Seorang penderita diabetes harus mengetahui apa saja makanan pantangan penderita diabetes. Salah mengkonsumsi makanan tentu saja bisa berakibat fatal bagi penderita. Demi menjaga gula darah tetap stabil, seorang penderita diabetes dituntut untuk menghindari pantangan penyakit diabetes.
Apa Saja Makanan Pantangan untuk penderita diabetes?
Berikut adalah makanan dan minuman sehari-hari yang patut dihindari oleh penderita diabetes.
1. Jus Buah
Jus buah merupakan minuman yang segar terutama pada cuaca yang panas. Minuman ini juga memberikan banyak nutrisi untuk tubuh. Selain itu, jus buah juga penuh dengan serat, memberikan kita asupan seimbang antara gula dan nutrisi. Namun mengapa jus buah harus dihindari?
Jus buah mengandung kadar gula yang tinggi, dan terlalu banyak konsumsi gula jelas bisa memperburuk diabetes. Namun tidak semua buah itu buruk. Ada beberapa buah yang memiliki kandungan gula rendah, misalnya lemon, stroberi, pepaya, dan semangka. Jadi masih ada jus buah yang bisa anda nikmati.
2. Buah-buahan Kering
Buah yang terbaik adalah buah segar. Sementara buah-buahan kering adalah buah yang kandungan airnya sudah dihapuskan. Biasanya buah-buahan kering dijual di Supermarket. Buah-buahan kering buruk untuk penderita diabetes karena kandungan gula yang tinggi di dalamnya. Misalnya buah aprikot sebagai contoh, 30g buah aprikot segar mengandung 17 kalori, sementara setengah cangkir aprikot kering mengandung sekitar 170 kalori.
Menumpuk keranjang belanjaan anda di Supermarket dengan aneka minuman bisa saja berakibat buruk bagi anda. Minuman ringan seperti Kola sudah pasti wajib dihindari. Selain itu, teh botol, konsentrat jus, susu rasa dan semua minuman botol mengandung kadar gula yang tinggi memberikan Anda lebih dari 200 kalori hanya beberapa teguk. Minuman energi juga sebaiknya dihindari. Yang perlu dilakukan selalu periksa label barang belanjaan.
4. Makanan Sereal
Memang ada beberapa sereal yang ditujukan untuk kesehatan atau penderita diabetes. Namun diluar itu, sebaiknya anda hindari. Sereal mengandung kadar gula yang (hingga 56%) .
5. Saus, sirup dan selai
Minuman sirup yang biasanya cukup populer ketika lebaran ini rasanya sangat manis. Sirup adalah salah satu minuman yang harus benar-benar dihindari. Saus pun juga sama dengan sirup dengan kadar gula tinggi. Kebanyakan saus dan sirup mengandung hampir 20% gula, sedangkan selai terdiri dari lebih dari 40% gula.
6. Kue kukis
Satu lagi makanan enak yang harus dihindari penderita diabetes yaitu kukis. Kukis memiliki kadar kalori yang cukup tinggi. Sementara, makan 3 kukis tidak akan membuat anda kenyang, bukan?
7. Cake
Cake adalah salah satu makanan yang mengandung kadar gula yang tinggi. Cake juga termasuk salah satu dari makanan kalori tertinggi di sekitar kita. Sepotong cake cokelat mengandung hampir 235 kalori. Hal ini berarti sebagai mengandung sekitar 20-30 gram gula
8. Puding
Puding biasanya digunakan sebagai makanan penutup. Meskipun lezat, namun puding harus dihindari. Satu cangkir kecil puding dengan 100 kalori. Meskipun sulit sebaiknya anda memasukkan puding sebagai salah satu makanan pantangan untuk penderita diabetes.
9. Makanan Penutup Beku
Di antara makanan penutup beku, Yoghurt beku adalah satu dari contoh yang harus dihindari. Makanan penutup beku memang lezat, tapi mengandung kadar gula sekitar 25%. Es krim dan milkshake juga sama saja. Ketiga jenis makanan tersebut sebaiknya anda hindari.
10. Kentang Goreng
Kentang goreng memang tidak manis tetapi gurih. Tapi kentang goreng mengandung banyak komponen yang memberikan tambahan gula, kalori dan kolesterol. Dengan menggoreng kentang menggunakan minyak berarti menambahkan lebih banyak kalori. Apalagi kentang goreng biasa digunakan sebagai camilan. Jadi, penderita diabetes sebaiknya hindari kentang goreng untuk menjaga tubuh anda tentap sehat.
Demikian artikel kami tentang 10 makanan pantangan penderita diabetes. Tentu masih banyak lagi pantangan lain yang belum kami sebutkan. Sobat pembaca bisa menambahkannya pada komentar.
0 comments:
Post a Comment